Oleh astra
Jakarta, InfoPublik - Sekolah menengah kejuruan (SMK) kembali menggebrak lewat pengembangan mesin mobil berteknologi hybrid. Teknologi itu mampu mengubah air sebagai bahan bakar kendaraan, sehingga penggunaan bahan bakar minyak (BBM) bisa ditekan hingga 50 persen.
"Ini sebenarnya bukan teknologi baru. Teknologi hybrid sudah lama dikembangkan oleh negara-negara maju. Siswa SMK Negeri 2 Langsa Aceh mampu mengembangkan teknologi itu. Prestasi ini patut kita apresiasi nantinya," ujar Direktur Pembinaan SMK Kemdikbud Joko Sutrisno kepada para wartawan di Gedung Kemdikbud Jakarta, Selasa (14/2).
Menurut Joko, teknologi hybrid ini sebenarnya telah dikembangkan di SMKN 2 Langsa sejak tiga tahun lalu. Namun, tingkat keberhasilannya baru terlihat dalam beberapa bulan terakhir. Artinya, teknologi itu sudah diujicoba dan siap naik tingkat untuk pengembangan selanjutnya.
"Jika teknologi yang mereka kembangkan telah memenuhi beberapa uji kelayakan, nantinya produknya kita perkenalkan ke masyarakat. Tetapi untuk saat ini tampaknya belum bisa," ujarnya.
Menurut Joko, alat hybrid energi ini harganya tidak mahal diperkirakan antara Rp2,5juta hingga Rp3,5juta. “Jadi harganya cukup murah bila dipasang di kendaraan roda dua atau kendaraan roda empat,” tegas Joko Sutrisno.
Sementara itu, mengenai mobil Kiat Esemka, yang rencananya Walikota Solo Jokowi akan datang membawa mobil dari Solo ke Jakarta, diperkirakan pada pekan ini. Tapi tepatnya masih mencari hari yang baik.
Sedangkan pada 18 Februari 2012, Gubernur Jawa Timur Sukarwo akan meluncurkan mobil Esemka dengan bensin dari bahan bakar plastik. “Mereka sudah bisa menyuling sampah plastik, menjadi bahan bakar di Madiun, Jawa Timur," jelas Joko.
Sumber:
Sumber:
nice share. nice post. semoga bermanfaat bagi kita semua :)
BalasHapuskeep update! Mobil Terbaik
Jangan berhenti untuk terus berkarya, semoga
BalasHapuskesuksesan senantiasa menyertai kita semua.
keep update! desain mobil
terima kasih atas informasinya..
BalasHapussemoga dapat bermanfaat bagi kita semua :) Bunga Citra Lestari